Selasa, 08 November 2011

UPTD dan Puskewan tetap Melakukan Faksin

faksinasi terhadap hewan ternak
KEC Hu'u. Kesadaran masyarakat akan pentingnya faksinasi terhadap hewan ternak dan unggas peliharaannya ternyata masih kurang, pasalnya dari semua desa yang dijadwalkan akan dilakukan faksinasi hewan ternak dan unggas oleh Puskeswan Kecamatan Hu’u, hanya beberapa desa yang sudah siap. 
Hal ini diperparah oleh tindakan oknum aparat Desa yang seolah masa bodo dengan hal tersebut, 
buktinya banyak masyarakat pemilik hewan ternak dan unggas yang tidak tahu akan adanya petugas faksinasi dari puskeswan Kecamatn hu’u yang akan turun kelapangan untuk melakukan faksinasi, terlebih saat ini banyak hewan ternak terutama kambing yang sedang terserang penyakit scabies atau gatal-gatal, padahal sebelumnya pihak puskeswan sudah membagikan jadwal faksin kepada setiap Desa,



Kepala Puskeswan Kecamatan Hu’u Muh. Saleh, S.Pt yang ditemui Koran pagi beberapa waktu lalu mengatakan bahwa pihaknya sudah membagikan jadwal faksinasi ke semua Desa yang ada di kecamatan Hu’u, namun diapun heran ketika banyak pemilik ternak yang mengaku tidak tahu akan adanya petugas yang akan melakukan faksinasi.

“sebelumnya kami sudah membagikan jadwal faksinasi ke semua Desa yang ada di kecamatan Hu’u, dengan harapan bahwa pemerintah Desa memberitahukan jadwal itu kepada masayarakat agar kiranya pada waktu yang ditentukan semua ternak dikumpulkan di satu tempat untuk dilakukan pemeriksaan dan faksinasi oleh petugas, namun ternyata banyak masyarakat yang mengaku tidak tahu akan jadwal itu, kami heran entah kesadaran masyarakatnya kurang atau memang tidak di beritahukan oleh pemerintah Desa”

Meski demikian pihak puskeswan mengaku berhasil melakukan faksinasi kesemua Desa sesuai jadwal yang ditentukan. Kedepan pihaknya berharap adanya koordinasi yang baik antara pemeintah desa dengan masyarakat setempat ketika mendapatkan jadwal faksinasi sehingga tidak adalagi keluhan masyarakat yang mengatakan bahwa mereka tidak tahu akan adanya faskinasi tersebut.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar