Selasa, 20 November 2012

Petani So Klonco Disibukan Musim Pasca Tanam

Ilustrasi
Setelah terhitung dua bulan beristirahat untuk beraktivitas diarea persawahan seusai panen Kedelai kemarin serta kemarau yang sedikit panjag, kini petani dorebara terlihat sibuk dimusim pasca tanam, karena musim hujan di Dompu bagian selatan sudah turun terhitung satu minggu terakhir.

Sebelumnya para petani khusnya so Klonco merasa keresahan yang dikarenakan kemarau yang cukup panjang, sehingga mengakibatkan terlambat pada cocok tanam di musim ini, para petani di desa ini ketika musim hujan tiba beragam tanam yang di tanam, mulai dari padi sampai sayur-sayuran, sehingga masyarakat bisa merayakan aktifitasnya seperti pada tahun-tahun kemarin.

Seperti apa yang diutaraklan oleh bapak Anwar M.Ali selaku panggawa salah satu so saat ditemui di sawah dampingannya, bahwa penanaman padi serta cocok tanam ditahun ini mengalami kemoloran, yang memang dipengaruhi oleh cuaca, serta kurangnya air untuk pnanaman. Ujarnya

Serta seperti tanggapan salah seorang petani yakjni bapak Usman mengatakan bahwa mereka sedikit kecewa atas ketelatannya, tapi dengan musim hujan yang kini sedang mengawal mengundang kesibukan serta rasa sukur yang begitu melimpah karena dengan ini musim cocok tanam serta kesibukan dan aktifitas petani kembali normal. Az

Tidak ada komentar :

Posting Komentar