Kamis, 08 November 2012

Sibuk Diluar Maupun Didalam

gb. saat ngobrol bareng diluar...

Disaat memilik jadwal untuk mengisi acara rapat malam bersama Bupati Dompu namun Bapak Fairuz Abadi selaku kepala BPIP Propinsi NTB masih juga bisa lolos untuk menyisihkan waktunya memotivasi anggota KM.Kab Dompu .

Rabu (07/11) kemarin tepatnya pukul 18:30, setelah dinanti-nanti oleh Anggota komunitas Kampung Kabupaten Dompu yang bertempatkan diaula Mushollah Kantor bupati Dompu, akhirnya bapak Fairuz Abadi selaku Coordinator Kampung Media Propinsi NTB akhirnya hadir dengan berbusana santai dengan penuh semangat yang menggelora untuk menempati janji atas kesepakatan bersama dengan anggota komunitas Kampung Media .

Saat berkumpul untuk saling sharing Informasi dan pengalaman,serta sambil belajar dengan keterbatasan dan kekurangan. Dengan kehadiran bapak Fairuz Abadi, anggota KM. Dompu merasa tertolong akan keraguan serta kebimbangan yang karena pada walanya telah merasa sedikit jenuh bahwa telah dikabarkan bahwa Bapak Ridwansyah Selaku Kadishubkomininfo Propinsi tidak dapat hadir bahwa beliau mengisi rapat bersama Bupati Dompu.

Sekitar setengah jam berkumpul untuk berdiskusi sekalian mendengarkan Motivasi dari Pak fairuz, ternyata bapak Fairuzpun dipanggil untuk rapat bersma guna acara penutupan pameran hari pangan sedunia, tak lama kemudian bapak fairuz kembali untuk bergabung denga anggota kampung media diluar ruangan rapat Bapak Bupati yang tempatnya bersebelahan, namun tidak lama ternyatra pak Fairuzpun dipanggil untuk kembali bergabung didalam ruangan untuk rapat.

Walau sedikit merasa jenuh karena pak fairuz yang dengan semangatnya serta penuh tanggung jawab untuk datang bergabung bersama Komunitas Kampung Media Dompu serta pergi lagi untuk rapat didalam ruangan bersama kaum elit dan pejabat Dompu, namun semangat anggota kampung media tak satupun yang kecewa, karena memang kebersamaan dan kekompakan adalah komitmen Kampung Media kab.Dompu
Disela-sela perbincangannya, pak Fairuz menyampaikan langsung kekagumannya Bapak Ridwansyah selaku kepala Dishubkominfo Prop NTB. Atas kekompakan serta koordinasi yang dibangun oleh anggota kampung media, dan skaligus pak Fairuz menyampaikan pesannya untuk mempertahankan sekaligus meningkatkan keratifitas dan koordinasinya serta kebersamaan. (*azs)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar