Jumat, 25 Oktober 2013

Mengubah Sampah Menjadi Hiasan

Sampah mendengar kata, yang terbayang adalah sesuatu yang bekas ataupun sisa yang dibuang dan tidak layak lagi untuk digunakan. Namun berbeda dengan bapak Haris yang merupakan bapak beranak dua ini sengaja mengumpulkan sampah utuk didaur ulang dan menjadikannya sesuatu yang lebih bermanfaat.


Bapak Haris (30) salah seorang warga yang tinggal di kelurahan Doro To’i sengaja mengumpulkan sisasampah kertas yang berserakah untuk ia jadikan Bingkai Photo dan lain sebagainya yang lebih bermanfaat untuknya. Saat ditemui kemarin di lapangan beringin pendopo Dompu Jum’at (25/10) saat mengumpul sisa Koran yang bertebaran menjelaskan betapa sayangnya jika sampah s tersebut dibiarkan bertebaran yang nantinya akan menjadi masalah yang serius, dengan medaur ulang sampah kertas dan dijadikannya sesuatu yang bermanfaat bisa mengurangi resiko yang nantinya mungkin menjadi penyakit untuk masyarakat. “tingkat kesadaran dan pengetahuan manusia antar indifidu memang berfariasi, maka dengan memanfaatkan kertas sisa Koran dan lainnya untuk dijadikan sesuatu yang bermanfaat untuk kita inilah fariasi tersendiri yang saya miliki. Karena sisa kertas ini kita sebut sampah yang mungkin akan berdampak buruk nantinya dan menjadi sarang penyakit, saya merubah nya menjadikan bingkai dan perhiasan lainnya yag bermanfaat bisa mengurangi yang akan kita hadapi” ujarnya semangat.


Bapak haris ternyata tidak bekerja sendiri, ia bekerja dibantu oleh kedua rekannya yang nantinya akan mereka bagi rata hitung-hitung membuka sedikit lapangan kerja untuk mengurangi pengangguran serta berbagi ilmu. Usaha kecil-kecilan yang bapak Haris buat tepat di tempat tinggalnya sendiri yang terhitung baru berharap nantinya akan menjadi lebih meningkat serta banyak lagi yang ingin mengurangi resiko pencemaran lingkungandengan mendaur ulang sampah. (Iwan)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar